Review Kuliner Khas Nusantara

Saturday, January 11, 2014

"Bakso Kaget" Rasanya Bikin Kaget

Apakah anda penggemar kuliner bakso?, saya yakin hampir sebagian orang menyukai jenis kuliner yang satu ini. Tapi jangan bilang pecinta bakso sejati lho, kalau ternyata belum mencicipi bakso yang ada di kota Medan ini. Hmmm, penasaran jadinya kan, lantas kira – kira bakso apa ya?. Namanya cukup unik dan menarik yaitu “Bakso Kaget”, keren kan sobat ?.

Wuihh, namanya yang cukup unik ini membuat decak kagum dan juga turut mengundang rasa penasaran para pengunjung. “Bakso Kaget” yang makanpun juga ikut kaget karena saking nikmatnya yang tak terbayangkan karena bakso yang disajikan tentunya dengan cita rasa yang berbeda dari bakso lainnya. Bakso Kaget ini merupakan bakso dengan berbagai isi di dalamnya. Ada bakso isi udang, cabai rawit, daging sapi, telur, jamur, keju, jagung, dan lain-lain.





Gerai bakso ini terletak di Jalan Multatuli No. 15A Medan, kawasan yang strategis dan mudah jalur akses kesana. Yang uniknya lagi, pembeli bakso umumnya membelah bakso untuk memakan bakso, namun di gerai ini, para pembeli justru langsung memakan bakso bulat utuh-utuh, wah…gimana rasanya ya? Justru di situlah kejutannya, mereka baru akan tau rasa dari bakso tersebut setelah berada di dalam mulut mereka.

Nah, penasaran kan?, bagi yang ingin mencicipi bakso yang satu ini tidak perlu mengeluarkan uang yang banyak karena harga dari bakso ini tidaklah mahal, sekitar Rp. 12.000 saja. Di sini juga tersedia paket combo, dengan harga Rp. 15.000. Terdiri dari 4 bakso, 2 pangsit, nasi dan minuman soft drink.

Gerai ini dibuka mulai pagi sekitar jam 9 dan tutup sekitar pukul 8 malam. Pada akhir pekan gerai bakso ini akan ramai pembeli, pada jam makan siang pun demikian. Jika anda sedang berjalan-jalan dan berkunjung ke kmota di Medan, sangat rugi jika tidak mencoba merasakan Bakso Kaget ini.

0 comments:

Post a Comment