Review Kuliner Khas Nusantara

Saturday, February 8, 2014

Colenak, Makanan Enak Khas Bandung
















Kota Bandung selain di kenal kota kembang, kota ini menyimpan aneka kuliner yang teramat unik dan beragam. Para pecinta kuliner banyak yang dengan sengaja berkunjung kesana untuk sekedar mencicipi rasa penasaranya terhadap makanan khas kota Bandung.
Ternyata memang memang benar, para pecinta kuliner tersanjung dan jatuh hati terhadap ragam kuliner yang dijajakan di kota tersebut. Nah, salah satu jenis makanan yang memanjakan lidah para pecinta kuliner dengan rasa lezat dan unik adalah “Colenak”.


Jenis makanan ini termasuk jajanan ringan yang terdiri dari potongan tape singkong panggang dengan saus enten, yaitu campuran kelapa parut dan gula merah. Sebutan “colenak” untuk jajanan ringan ini merupakan singkatan dari kata “dicocol enak”. hmm, iya, memang colenak dinikmati dengan cara mencocolkan potongan tape singkong panggang pada sausnya. Paduan rasa tape singkong dan manis-gurihnya adonan enten menghadirkan sensasi rasa legit yang menggigit. Penganan ini sanagat cocok disantap kapan pun juga.

Jajanan Colenak ini terbuat dari bahan-bahan yang mudah didapat di kota Bandung, yaitu tape singkong, kelapa parut, dan gula merah. Tape singkong dipanggang di atas bara, kemudian saus enten dibuat dengan cara mencampur kelapa parut dan gula merah yang dimasak hingga gula meleleh dan adonan tercampur dengan baik.

Jajanan unik yang satu ini bisa anda jumpai di beberapa kafe dan dijual di beberapa supermarket serta pusat oleh-oleh Bandung. Namun, kalau anda ingin menikmati colenak yang paling terkenal dengan sensasi rasa yang membahana anda dapat menikmatinya di JL. Ahmad Yani 733, Bandung. Kedai ini dirintis oleh Pak Murdi (alm) pada tahun 1930. Konon, karena saking nikmatnya colenak olahan Pak Murdi, colenak mulai popular di Kota Bandung dan sekitarnya, meskipun sebenarnya makanan ini sudah dikenal sejak zaman dulu.

Colenak, Makanan Enak Khas Bandung Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment